Grid.ID − Tumor otak menjadi sebuah tantangan besar dalam pengobatan kanker karena mempengaruhi fungsi dari sistem saraf pusat.
Teknik yang akurat dan tepat dalam menegakkan diagnosis tumor otak sangatlah penting untuk pengobatan yang efektif.
Salah satunya adalah Brain Panel Immunohistochemistry (BP IHC).
Teknik ini memungkinkan para dokter ahli patologi anatomi untuk mendeteksi protein tertentu di otak dan memungkinkan identifikasi jenis tumor otak yang sangat penting untuk penentuan strategi pengobatannya.
Dr. dr. Patricia Diana Prasetiyo, M.Si.Med, Sp.PA, dokter spesialis Patologi Anatomi RS Siloam Lippo Village, memberikan penjelasan seputar patologi anatomi saat sesi wawancara.
Pengertian Patologi Anatomi
Sebelum membahas mengenai Brain Panel Immunohistochemistry (BP IHC), pada kesempatan wawancaranya, Dr. dr. Patricia Diana Prasetiyo, M.Si.Med, Sp.PA, dokter spesialis patologi anatomi RS Siloam Lippo Village, menjelaskan secara singkat mengenai patologi anatomi.
Menurut peraih gelar doktoral dari Universitas Diponegoro tersebut, patologi anatomi adalah cabang ilmu kedokteran yang mempelajari perubahan struktur dan fungsi organ, jaringan tubuh, serta sel.
Ilmu ini berkaitan dengan mendiagnosis dan mengetahui jenis suatu penyakit atau tumor melalui analisis jaringan tubuh manusia.
Patologi anatomi memainkan peran yang penting dalam menentukan diagnosis dan perawatan penyakit yang tepat pada pasien.
Lika-liku Hidup Reza Artamevia yang Kini Dituding Bisnis Berlian Palsu, Dulu Diorbitkan Ahmad Dhani dan Pernah 2 Kali Masuk Bui
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |