Grid.ID - Belasan siswa SD di Banyumas alami keracunan massal, diduga karena konsumsi permen cair semprot.
Kasus siswa SD keracunan massal ini terjadi di Sekolah Dasar Negeri 2 Kedungwuluh, Kecamatan Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Belasan siswa SD itu mengeluh pusing dan mual setelah mengonsumsi permen cair semprot tersebut.
Diketahui permen berbentuk cair itu dikemas dalam bentuk botol spray dan dikonsumsi dengan cara disemprotkan ke mulut.
Saat melihat murid-muridnya mengonsumsi jajanan yang tak biasa, kepala sekolah dan guru SD tersebut sempat memperingatkan mereka.
Kepala SDN 2 Kedungwuluh, Adi Mustopa dan guru kelas 1 yakni Susanti, menyebut peristiwa keracunan itu bermula pada Kamis (3/8/2023) pagi.
Saat itu, sejumlah siswa tampak tengah mengonsumsi permen cair semprot.
Kepala sekolah dan guru kelas 1 itu pun menegur sejumlah murid SD tersebut.
Beberapa siswa mengaku membeli minuman tersebut sejak hari Selasa dan Rabu di warung jajanan dan saat di rumah mereka masing-masing.
Kasat Reksrim, Kompol Agus Supriadi S, menambahkan setelah mengonsumsi permen cair semprot tersebut, sejumlah siswa-siswi merasa pusing dan mual.
"Mereka diduga keracunan,” katanya, kepada Tribunbanyumas.com, Jumat (4/8/2023).
3 Shio Ini Hobi Banget Belanja, Bisa Habiskan Waktu Seharian Buat Ngemall, Siapa Saja?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Ayu Wulansari K |