Grid.ID - Kisah keluarga Pinkan Mambo sedang heboh karena putrinya, Michelle Ashley, mengalami pelecehan yang dilakukan oleh ayah tirinya, Steve Wantania.
Meski demikian, Michelle hingga saat ini masih belum kembali ke rumah orang tuanya.
Mengapa? Ternyata Michelle lebih memilih untuk tidak tinggal bersama Pinkan Mambo atau ayah kandungnya, Sandy Sanjaya.
Belum jelas di mana Michelle sekarang tinggal, tetapi yang pasti, ia merasa trauma dan enggan pulang ke rumah.
Pinkan Mambo bahkan sudah bolak-balik membujuk sang putri untuk pulang.
Namun sayangnya, bujukan Pinkan Mambo diacuhkan oleh Michelle Ashley.
Sebab, Michelle Ashley terlanjur kecewa karena sang ibu telah memblokir nomor teleponnya.
Hal tersebut diungkap langsung oleh Michelle ketika berbincang dengan Fuji.
"Semenjak aku memberitakan berita ini, nggak ada (komunikasi)," jelas Michelle dikutip dari kanal YouTube Fuji an, Jumat (11/8/2023).
"Kebetulan banget WhatsApp aku diblok sama dia," sambungnya.
Bukan hanya nomor WhatsApp yang diblok, Pinkan Mambo juga disebut sudah tidak mengikuti media sosial sang anak.
Masyaallah, Cantiknya Nenek Nagita Slavina yang Jarang Tersorot Publik, Wajah Ayunya Bikin Meleleh