Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Michelle Ashley mengaku ingin memiliki ibu bak Ashanty.
Sebagaimana diketahui bahwa baru-baru ini Michelle Ashley datang ke podcast Ashanty untuk menceritakan pengalaman buruk yang dialaminya.
Dalam kesempatan tersebut, Ashanty tampak sangat mengayomi Michelle Ashley, dan sesekali memberinya kekuatan saat ia hendak menangis.
Istri Anang Hermansyah itu bahkan sempat memeluk Michelle Ashley yang kala itu terlihat sudah mulai tak kuat menceritakan pengalamannya.
Meski begitu, Michelle tidak semerta-merta melupakan Pinkan Mambo.
Ia hanya ingin sang mama bisa belajar dari Ashanty soal merawat anak.
"Menggambarkan sosok ibu yang aku inginkan, kebetulan aku dapat (kesempatan) sama Bunda Ashanty."
"Aku berharap mamaku bisa lihat dia."
"Bukan melupakan mamiku juga."
"Aku masih ada seorang ibu, lewat podcast itu aku merasa itu yang aku pengin dari seorang ibu, pelukannya, aku pengen perhatiannya dia juga," tutur Michelle Ashley, dikutip dari Tribun Seleb.com, Minggu (13/8/2023).
Michelle juga merasa sangat bahagia saat mendapatkan pesan teks dari Ashanty usai podcast.
Masyaallah, Cantiknya Nenek Nagita Slavina yang Jarang Tersorot Publik, Wajah Ayunya Bikin Meleleh
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |