Laporan wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia
Grid.ID - Sandra Dewi mengungkapkan bila anaknya ikut terkena imbas polusi udara Jakarta.
Belakangan ini polusi udara di ibu kota Indonesia itu memang tengah menjadi isu yang hangat.
Melansir data di laman IQAir, Rabu (16/8/2023) DKI Jakarta menempati posisi pertama sebagai kota dengan kualitas udara terburuk di dunia.
Indeks kualitas udara di Ibu Kota tercatat di angka 167 dan duduk di peringkat teratas kota dengan polusi terburuk di dunia.
Polusi udara Jakarta ini rupanya membuat dua anak Sandra Dewi menjadi gampang sakit.
“Memang belakangan karena polusi lagi kayak gini, jujur sih ini sebenarnya anakku ini yg mudah sakit banget,” cerita Sandra Dewi saat ditemui Grid.ID di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Rabu {16/8/2023).
Istri Harvey Moeis itu mengeluhkan kondisi anaknya yang menglami gejala flu.
“Dengan adanya polusi seperti ini mereka udah ada meler, ingusan padahal gak ngapa-ngapain,” sambung Sandra.
Mau tak mau Sandra Dewi pun khawatir bila kedua putranya memiliki aktivitas di luar rumah.
Apalagi kedua putranya adalah tipe anak yang aktif dan tak betah di rumah.
“Anak aku ini kan cowok jadi gak suka di rumah, sukanya outdoor. Makanya sebenarnya aku tuh lagi galau banget lah abis pandemi enak bisa keluar eh sekarang pas lihat tadi keluar udah kabut lagi, polusi lagi,” kata artis yang baru berulang tahun yang ke-40.
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Nesiana |