Laporan wartawan Grid.ID, Ulfa LUtfia
Grid.ID - Indro Warkop dikenal sebagai aktor yang sering bermain dalam film komedi.
Namun kali ini Indro Warkop menampilkan sisi berbeda saat berakting di film Yang Patah Tumbuh, Yang Hilang Berganti.
Kalau biasanya mengundang tawa, akting Indro Warkop sebagai Hardiman begitu menguras air mata.
Sebab, Hardiman merupakan sosok ayah sekaligus penari legendaris yang mengidap demensia.
Film Yang Patah Tumbuh, Yang Hilang Berganti sendiri bercerita tentang Yasmin (Clara Bernadeth), seorang gadis Solo yang mengelola losmen bersama Pakdenya (Donny Damara).
Namun suatu hari, ayah Yasmin yang sudah lama meninggalkan ia dan ibunya kembali dengan kondisi demensia.
Di balik perasaannya yang masih kecewa, Yasmin harus menjaga dan merawat sang ayah.
Dari sana ia akhirnya tahu rahasia keluarga dan alasan kepergian ayahnya selama ini.
Untuk mendalami peran, Indro rupanya melakukan riset soal penyakit demensia dan berdiskusi dengan sutradara.
Baca Juga: Hanggini Berperan Menjadi Hantu di Film After Life, Simak Sinopsisnya, Nonton di KlikFilm
"Sebelum menerima film ini saya survei tentang demensia, akhirnya saya mengambil jalan yang beda atas persetujuan sutradara," cerita Indro dalam Virtual Gala Premiere Film Yang Patah Tumbuh, Yang Hilang Berganti di KlikFilm, Jumat (18/8/2023).
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |