Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Arie Kriting akhirnya merespon soal tuduhan sang mertua, Nursyah yang menudingnya menggunakan ilmu hitam untuk meluluhkan hati Indah Permatasari.
Meski tudingan sang mertua sangatlah menyakiti hati, Arie Kriting memilih untuk menanggapinya dengan santai.
Sang komedian merasa jika apa yang dituduhkan sang mertua sama sekali tidak benar.
Meski begitu, ia juga merasa jika memberikan penjelasan pada Nursyah tidak membuahkan hasil apapun, mengingat ia tak pernah mau mendengarkan penjelasannya.
Ya, Nursyah seakan sudah tak mau tahu dengan semua penjelasan Arie Kriting.
Walau begitu, Arie pantang mundur untuk bisa meraih ridho dari sang ibu mertua.
Ia tetap melakukan banyak usaha untuk meluluhkan hati Nursyah, namun juga tak lupa dengan takdir yang Tuhan gariskan untuknya.
"Sebenernya kalau santai enggak juga, kita pasti melakukan usaha-usaha."
"Yang namanya takdir mah sudah ada yang ngatur."
"Tidak semuanya hal itu akan terjadi menurut keinginannya kita, iya kan?"
"Kita sih pengennya baik-baik, siapa sih yang nggak mau seperti itu?"
3 Shio Dapat Nasihat Penting Hari Ini 22 Desember 2024, Jelang Akhir Tahun Jangan Boros ya!
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |