Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Vidi Aldiano kembali menjalani rangkaian kemoterapi untuk penyakit kanker ginjal yang diidapnya sejak 2019 silam.
Penyanyi Nuansa Bening itu membagikan momen kemoterapinya di fitur Instagram Story-nya.
Vidi menyebut pengobatan kemoterapinya dengan sebutan ‘spa day’.
“Spa day alias Chemo Day, wish me luck,” tulis Vidi Aldiano, Rabu (23/8/2023).
Usai menjalani rangkaian kemoterapi, Vidi kembali memberikan kabar terkininya.
Vidi merasa kondisinya cukup baik setelah obat-obatan kemoterapi masuk ke tubuhnya.
Dia juga sempat mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang sudah memberikan dukungan dan doa selama dia menjalani kemoterapi.
“Baru aja kelar ‘spa day’ mantap i'm good all, terima kasih yang kasih doa dan DM,” pungkas dia.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Nesiana |