Grid.ID - Bukan Nagita Slavina namanya, jika tidak menjadi buah bibir lewat busana yang dikenakannya.
Artis cantik yang kerap dipanggil sultan Andara ini, memang kerap membuat netizen terkejut dengan harga-harga busana yang dikenakannya.
Bukan hanya mengenakan busana formal harga fantastis, baju rumahan sang selebriti juga kerap dibandrol harga yang tidak main-main, loh!
Sehingga, banyak netizen yang kerap dibuat penasaran dengan harga busana yang dikenakan Nagita Slavina.
Hal yang sama juga terlihat lewat salah satu potret penampilan Nagita Slavina, dalam foto di akun Instagram pribadinya.
Dalam foto tersebut, sang selebriti terlihat sedang meeting bersama sang suami Raffi Ahmad dan CEO perusahaan entertainment besar.
Pada kesempatan tersebut, Nagita Slavina terlihat santai mengenakan kemeja lengan pendek warna-warni.
Jika dilihat sekilas, kemeja tersebut mungkin tidak terlihat datang dari brand besar.
Bahkan mungkin dari kacamata orang awam, kemeja Nagita Slavina tersebut tampak bisa dibeli di berbagai e-commerce.
Namun faktanya tentu tidak semudah itu nih, sobat Grid!
Menurut pantauan Grid.ID, kemeja yang dikenakan Nagita Slavina tersebut merupakan koleksi dari brand asal London, Rejina Pyo.
Walau bukan datang dari brand besar, harga kemeja Nagita Slavina tetap sangat fantastis nih, sobat Grid.
Dikutip dari website clothbase.com, kemeja dengan nama 'Nico checked shirt' tersebut dibandrol dengan harga normal $475 USD dan harga diskon $285 USD.
Jika dirupiahkan, harga normal setara dengan Rp7,2 juta, sementara harga diskon setara dengan Rp4,3 juta!
Kemudian, gaya santai Nagita Slavina ini dilengkapi dengan celana denim panjang berwarna biru.
Dan terakhir, sang selebriti mengenakan sandal putih sebagai alas kakinya.
Nah sobat Grid, itu dia potret penampilan Nagita Slavina yang santai namun mewah.
Kece banget, ya!
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Marsha Ayu |