Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Kabar pengemis sultan yang kantongi uang Rp 56 juta jadi sorotan publik.
Selepas ditangkap Dinas Sosial atau Dinsos, kini Hotman Paris ikut menyoroti kejadian ini.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @hotmanparisofficial pada Kamis (7/9/2023), Hotman Paris geram dengan adanya kejadian ini.
Sang pengacara nyentrik menyingung soal uang yang dibawa sang pengemis.
Hotman Paris menyebut bahwa uang Rp 56 juta itu adalah milik sang pengemis dan tak boleh diganggu gugat.
Pengacara ini juga mengancam kepada pihak-pihak yang mencoba menyentuh uang sang pengemis.
"Uang itu adalah milik pengemis! Jangan ganggu!" tulis Hotman Paris.
"Hotman 911 akan gugat kau perdata dan lapor polisi" sambungnya.
Baca Juga: Cantiknya Calon Menantu Hotman Paris di Acara Martumpol, Anggun Berkebaya dan Songket Hijau
Rekan artis dan netizen pun memberikan komentar atas aksi sang pengacara.
5 Makanan Khas Singapura yang Wajib Kamu Coba, Ada Hainanese Chicken Rice hingga Kepiting Pedas!
Source | : | Instagram,tribunnewsbogor |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Nesiana |