Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Aktor Reza Rahadian memberikan penjelasan soal film-film yang lolos ke Festival Film Indonesia (FFI), tapi belum tayang di bioskop.
Sebagai Ketua Komite Festival Film Indonesia, Reza mengerti bahwa masih banyak masyarakat yang bingung soal hal tersebut.
"Nah, itu yang menurut saya mungkin kalau tidak familiar dengan persyaratan maka akan bingung," kata Reza ketika ditemui di kawasan Melawai, Jakarta Selatan, Kamis (7/9/2023).
Namun, ia menegaskan bahwa film-film tersebut memang telah memenuhi syarat untuk lolos seleksi.
Contohnya adalah film Ali Topan yang memang belum tayang di bioskop, tapi sudah lolos seleksi FFI.
"Ali Topan atau film-film lain yang belum tayang itu sama seperti tahun-tahun sebelumnya, tiba-tiba sudah masuk FFI. Kenapa? Karena dia sudah lolos," lanjutnya.
Adapun film-film yang lolos seleksi FFI, tidak harus film yang sudah tayang di bioskop.
Bisa saja film-film tersebut lebih dulu diputar di festival film, baik Nasional maupun Internasional.
Baca Juga: Bosan Main Film Cinta, Reza Rahadian Senang Bisa Bintangi Film 24 Jam Bersama Gaspar
Sebagai contoh, film Ali Topan yang pemutaran perdananya justru di Busan International Film Festival 2023 pada bulan Oktober mendatang.
"Kemarin kan kita belum boleh umumin bahwa filmnya (Ali Topan) sebenarnya sudah lolos di festival film internasional," jelas Reza.
"Ada film yang sudah lolos di Toronto misalnya, saya belum bisa sebut, nanti ada. Karena sudah masuk, itu kan bagian dari persyaratan," imbuhnya.
Aktor 38 tahun ini lantas menegaskan bahwa tidak ada satupun film yang tiba-tiba masuk tanpa proses seleksi.
Seluruh film yang berkompetisi di Festival Film Indonesia bulan November 2023 ini semuanya telah memenuhi persyaratan dan penilaian dari juri.
"Jadi sebenarnya nggak ada yang tiba-tiba masuk, ujug-ujug, semua prosesnya sama seperti dua tahun sebelumnya," pungkasnya.
(*)
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ayu Wulansari K |