Grid.ID - Mantan artis cilik Tasya Kamila kini telah berkeluarga dan memiliki dua orang anak.
5 tahun menikah dengan Randy Bachtiar, Tasya Kamila memiliki dua anak yakni, Arrasya Wardhana Bachtiar dan Shafanina Wardhana Bachtiar.
Anak pertama Tasya Kamila, Arrasya kini telah berusia 4 tahun dan mulai bersekolah.
Seperti kebanyakan anak lainnya, Arrasya masih kerap menangis saat berangkat sekolah hingga membuat Tasya Kamila heran.
Pasalnya, bocah yang akrab disapa Ar itu tak jarang menangis saat berangkat, tetapi ceria ketika pulang sekolah.
Sebagaimana yang terlihat dalam video unggahan Tasya di Instagram belum lama ini.
Tasya mengunggah momen saat sang anak menangis ketika diantarkan suaminya berangkat sekolah.
Randy Bachtiar yang mengantarkan Arrasya berangkat sekolah pun hanya bisa menenangkan sang putra.
"Yang semangat sekolahnya ya, oke?" ucap Randy Bactiar.
Tak lupa, Randy memberikan kecupan kepada anaknya.
Dalam video yang dibagikan oleh Tasya, juga terlihat momen saat Arrasya begitu ceria sepulangnya sekolah.
Curiga Edward Akbar Alami NPD, Kimberly Ryder Sebut sang Mantan Sering Lakukan Ini Selama Nikah