Grid.ID - Kabar tentang jenazah wangi melati di Bogor belakangan tengah santer dibicarakan publik.
Kejadian langka jenazah wangi melati ini diketahui oleh warga saat membongkar beberapa makam di Desa Kalong I, Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Selain warga, pihak keluarga jasad tersebut juga mengaku kaget.
Salah satu keluarga mengaku sempat didatangi sosok misterius berulang kali.
Sosok tersebut dikabarkan dua penghuni kubur yang kini jasadnya telah dipindahkan oleh warga dan ahli warisnya.
Dua kuburan yang berisi sosok jenazah warga yang telah meninggal puluhan tahun lalu itu menjadi yang pertama kali digali oleh warga untuk dipindahkan.
Sebab, totalnya ada sekitar 211 makam yang kini harus dipindahkan dilahan milik PLN yang berlokasi di Desa Kalong I dan Desa Kalong II tersebut.
Proses pemindahan makam dilakukan secara bertahap oleh warga dan ahli waris.
Saat ini, sudah 36 jasad warga Desa Kalong I yang sudah berhasil dipindahkan.
Dari 36 jasad itu, tujuh jasad diantaranya masih dalam kondisi jasad utuh dan wangi melati.
Puluhan jasad tersebut kini menempati lahan baru sebagai tempat relokasi dari lokasi makam sebelumnya.
Anaknya Pergoki Suami Selingkuh di Rumah Saat Ia Pergi Umroh, Selebgram Ini Akhirnya Usir Meski Belum Cerai: Temenin Tuh Pacar Lu
Source | : | Tribun Bogor |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |