Grid.ID - Warga Solo digegerkan dengan beredarnya berita yang menyeret kampus UNS.
Dimana muncul akun yang diduga melakukan jual beli konten dewasa mahasiswa UNS.
Akun X @fawdiefy lah yang pertama kali menyebarkan soal kasus dugaan jual beli konten dewasa.
Sebelumnya, pemilik akun mengunggah tangkapan layar @UNSfess_ pada 10 September 2023.
sebuah akun instagram @semarscandal (uns_scandal) yang menyatakan akan membeli gambar dan konten dewasa khusus mahasiswa UNS.
Dalam keterangan akun tersebut menuliskan:
"Punya video skandal mhs UNS? Jadiin duit disini!!
Harga bisa lah dibicarakan, hanya melayani kontak via dm,"
Pembayaran pakai rekber
Adanya akun ini sudah diketahui oleh Ketua Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (Satgas PPKS) UNS Ismi Dwi Astuti Nurhaeni.
Dia mengaku telah menerima laporan mengenai dugaan jual beli konten dewasa mahasiswa Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS).
Meski Nikita Mirzani Sudah Ditahan, Razman Pastikan Laporannya atas Dugaan Penganiayaan Tetap Berjalan