Grid.ID - Mayang menyebut alasan Fuji lebih populer darinya adalah karena sang keponakan, Gala.
Menurutnya, Fuji lebih disukai masyarakat karena Gala hidup bersamanya.
Dan sebaliknya, menurut Mayang, jika dirinya yang merawat Gala, orang-orang juga bakal memujinya.
Seperti diketahui, adik Almarhum Bibi Ardiansyah, Fuji, kini telah meraih kesuksesannya di dunia entertainment.
Menanggapi hal itu, Mayang selaku adik kandung Vanessa Angel menyebut popularitas Fuji dipengaruhi oleh Gala Sky, sang keponakan.
Hal ini diungkap olehnya saat menjadi bintang tamu di Youtube Richard Lee.
"Menurut aku ya, kenapa netizen lebih rispek ke sana karena di sana ada Gala. Karena yang kita tahu masyarakat Indonesia tuh sangat mencintai Gala," jelas Mayang, dikutip dari YouTube Richard Lee, Selasa (19/9/2023).
Mayang kemudian mengibaratkan apabila Gala tinggal dengannya.
Ia merasa masyarakat Indonesia mungkin juga akan memujanya.
"Tapi lain cerita kalo misalkan Gala di aku, pasti orang juga akan memuji aku," tambahnya.
Di kesempatan itu, Mayang sekaligus mengungkapkan kerinduannya pada sang keponakan.
Baca Juga: Mayang Dibandingkan dengan Fuji, Doddy Sudrajat Santai, Jadiin Cuan Aja!
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Ayu Wulansari K |