Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Model dan aktris Virly Virginia mengaku merasa terjebak karena dilibatkan dalam produksi film porno.
Awalnya, ia tidak mengetahui bahwa ada adegan dewasa yang harus ia perankan.
"Memang saya merasa dijebak, karena di sini saya juga sebenarnya nggak tahu kalau itu bakal ada adegan dewasa," kata Virly kepada awak media di Polda Metro Jaya pada Selasa (19/9/2023).
Ia juga mengungkapkan bahwa bayaran yang ia terima juga tidak sepadan dengan apa yang disebutkan dalam pemberitaan, yakni sekitar Rp 10 juta hingga Rp 15 juta per judul film.
Virly mengaku hanya dibayar sebanyak Rp 1 juta hingga Rp 2 juta dalam sehari.
"Dari Rp 1 juta sampai Rp 2 juta," beber Virly.
"(Per) satu hari," lanjutnya.
Lebih lanjut, Virly mengatakan bahwa pembayaran dari rumah produksi sempat mangkir.
"Pembayaran pun tidak langsung dibayarkan, tapi disendat-sendat juga," ungkap Virly.
Terakhir, Virly Virginia mengakui bahwa ia memang sudah membintangi beberapa judul film.
Baca Juga: Pengakuan Virly Virginia Soal Pengambilan Adegan Intim di Film Dewasa yang Ia Bintangi, Efek Kamera?
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ayu Wulansari K |