Grid.id - Innalilahi, kejadian pilu menimpa Kapolsek Geyer, Grobogan, Jawa Tengah.
AKP Sunarto secara mendadak jatuh dari motornya sendiri dan akhirnya meninggal dunia.
Peristiwa ini terjadi saat AKP Sunarto berpatroli di wilayahnya.
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Geyer AKP Sunarto meninggal dunia usai kecelakaan motor saat berpatroli di wilayah hukumnya di Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
Sunarto sempat menjalani perawatan insentif di RS Panti Rahayu Yakkum Purwodadi, namun pada Minggu (1/10/2023) pagi sekitar pukul 10.00 nyawanya tak tertolong.
Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan membenarkan perihal tersebut.
Menurutnya, Sunarto mengalami kecelakaan motor tunggal ketika bertugas bersama dengan anggota Polsek Geyer pada Sabtu (30/9/2023).
Sunarto terjatuh dari motor yang dikendarainya saat melintasi Desa Gundih.
"Betul kecelakaan motor tunggal saat tugas patroli. Jatuh dari motor pas patroli sama anggotanya. Naik motor dan bawa motor sendiri," kata Dedy saat dihubungi melalui sambungan telepon, Minggu.
Sunarto yang menderita luka-luka kemudian dilarikan ke RS Panti Rahayu Yakkum Purwodadi.
"Semalam dirawat tapi ngedrop dan meninggal pagi ini. Diagnosa dokter resminya belum ada," kata Dedy.
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Source | : | Tribun Style |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Irene Cynthia |