Grid.ID - Nasib apes dialami oleh pria yang baru menikah ini.
Bagaimana tidak? Sudah beri mas kawin Rp637 juta, pria ini malah dicemooh habis-habisan oleh istri.
Tak hanya itu, usai dicemooh, sang istri juga menghabiskan seluruh uang pria tersebut.
Kejadian itu dialami oleh seorang pria di China.
Dilansir Eva.vn pada 29 September 2023, baru-baru ini, di jejaring sosial China, Weibo, seorang pria memposting video yang merekam dirinya dan istrinya bertengkar.
Dalam video tersebut, sang istri berkacak pinggang, mengacungkan jari ke arahnya, membentaknya, bahkan mengejek pria tersebut karena lebih rendah dari 5 mantan suaminya.
Ternyata wanita itu telah melalui 5 kali pernikahan dan perceraian.
Alasan pria ini diejek adalah karena dia hanya bisa membawakan hadiah pernikahan sebesar 300.000 yuan (lebih dari Rp637 juta) untuk istrinya, lebih sedikit dibandingkan 5 pria yang pernah menikahinya sebelumnya.
Usai video tersebut diunggah, netizen pun penasaran kenapa wanita itu bercerai dari 5 suami sebelumnya.
Alasannya diungkap oleh sang suami saat ini karena ini juga yang sedang dia alami.
Gadis itu masih muda, cantik, dan berpikir jika dia menikah dengannya, mereka berdua akan membangun keluarga yang bahagia.
Profil Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans yang Berprofesi Sebagai Dokter, Dikabarkan Alami Kecelakaan di AS
Source | : | Tribunstyle |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |