Grid.ID -- Metode pembayaran cash on delivery (COD) masih menjadi salah satu pilihan populer di kalangan konsumen e-commerce di Indonesia. Pasalnya, metode pembayaran ini menawarkan fleksibilitas bagi konsumen yang masih ragu menggunakan metode pembayaran online dan lebih memilih membayar menggunakan uang tunai saat produk diterima.
Para pelaku bisnis e-commerce menjadikan COD sebagai daya tarik bagi konsumen dengan preferensi tersebut. Tak hanya itu, COD juga memudahkan e-commerce menjangkau konsumen yang belum bankable, alias belum memiliki akses perbankan, di pelosok-pelosok.
Meski demikian, konsumen masih berharap metode pembayaran COD dapat dikembangkan menjadi lebih nyaman oleh pelaku e-commerce. Adapun kenyamanan yang dimaksud adalah kesempatan untuk mengecek produk yang diterima terlebih dulu sebelum membayar.
Kebutuhan tersebut ditanggapi Shopee dengan menyediakan layanan inovatif COD Cek Dulu. Layanan COD Cek Dulu memperbolehkan pengguna Shopee mengecek terlebih dulu kesesuaian produk yang dibeli dengan deskripsi pada toko sebelum menyerahkan pembayaran ke kurir.
Apabila produk tidak sesuai atau rusak, pengembalian dapat langsung dilakukan melalui kurir. Shopee menghadirkan layanan COD Cek Dulu sebagai jawaban akan persoalan yang kerap terjadi dalam proses pengiriman barang yang dibayar dengan metode COD.
Kurangnya pemahaman mengenai COD memberi dampak tidak menyenangkan, baik bagi kurir, pembeli, maupun penjual.
Selain itu, Shopee juga mempertimbangkan popularitas COD yang belum menurun sejak awal diperkenalkan oleh pelaku bisnis e-commerce. Hingga 2023, metode ini masih menjadi favorit.
Menurut survei bertajuk "Tren Perilaku Belanja Online Jelang Ramadan 2023" yang dilakukan Snapcart, ketersediaan metode bayar COD menjadi satu dari empat faktor yang membuat konsumen memilih sebuah e-commerce sebagai tempat belanja.
COD menjadi faktor pertimbangan utama responden setelah gratis ongkir. COD dipilih oleh 37 persen responden dan gratis ongkir oleh 71 persen responden.
Survei tersebut juga menunjukkan bahwa Shopee menjadi e-commerce yang konsumennya paling banyak memfavoritkan COD. Shopee dipilih oleh 60 persen responden sebagai e-commerce dengan layanan COD, Tokopedia oleh 17 persen, TikTok Shop 12 persen, dan Lazada 9 persen.
Kehadiran COD Cek Dulu pun menjadi pembicaraan di kalangan netizen. Beragam reaksi disampaikan netizen melalui kolom komentar di beberapa sosial media @shopee_id. Netizen pun tak sedikit yang menunjukan antusiasme menyambut inovasi pembayaran COD terbaru tersebut.
Lalu, bagaimana cara berbelanja dengan metode COD Cek Dulu di Shopee? Berikut panduannya!
Penasaran? Coba belanja di Shopee dan pilih COD Cek Dulu!
Beda Usia Hampir 20 Tahun, Fedi Nuril Tanyakan Hal Ini ke Amanda Manopo Sebelum Lakoni Adegan Romantis
Penulis | : | Yussy Maulia |
Editor | : | Sheila Respati |