Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Artis Ari Wibowo dan Ira Wibowo masih diselimuti duka karena kepergian sang ayah, R. Wibowo Wirjodiprodjo.
Ayah dari Ari dan Ira Wibowo ini meninggal dunia di usia 94 tahun pada Sabtu (14/10/2023) pukul 18.30 WIB.
Pemakaman pun digelar keesokkan harinya, Minggu (15/10/2023), di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.
Menurut Ira dan Ari, sebuah kebanggaan dan kebahagiaan bagi almarhum karena bisa dimakamkan di Taman Makam Pahlawan.
Karena dengan begitu, jasa dan jerih payah sang ayah sebagai tentara bisa diakui dan dihargai oleh negara dan masyarakat.
“Akhirnya bisa dimakamkan di sini, kita yakin bahwa Papa bahagia luar biasa,” kata Ira Wibowo ketika ditemui setelah pemakaman di Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (15/10/2023).
“Kalau boleh kami bilang, mungkin ini adalah salah satu hari kebahagiaan dia, bahagianya dia karena bisa dimakamkan di sini."
"Bisa diakui jasanya, pengorbanannya untuk kemerdekaan Indonesia,” imbuh Ari Wibowo.
Ayahnya sendiri memang sangat bangga karena pernah menjadi tentara pelajar yang membela kemerdekaan Republik Indonesia.
Semasa hidup sang ayah, almarhum selalu bangga menggunakan atribut-atributnya sebagai seorang tentara pelajar.
Baca Juga: Meninggal Dunia di Usia 94 Tahun, Ini Pesan Terakhir Ayah dari Ari Wibowo dan Ira Wibowo
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ayu Wulansari K |