Grid.ID – Siapa yang tak kenal dengan Amanda Manopo?
Artis yang suda berkarier sejak usia belia tersebut namanya melambung kala berperan di sinetron Ikatan Cinta.
Sosok Amanda Manopo pun makin banyak penggemarnya dan makin populer.
Siapa sangka bila Amanda Manopo miliki penyakit yang harus membuatnya berhati-hati.
Rupanya Amanda Manopo mengidap epilepsi.
"Iya dan itu (waktu syuting berantakan) nggak sehat, itu nggak sehat untuk bagian otak, apalagi kan gue juga ada bermasalah kan di bagian otak gue juga, jadi gue nggak mau terlalu forsir," ucap Amanda Manopo, dilansir dari Instagram @lambegosiip.
"Hah bermasalah kenapa Amanda?" tanya Kemal Palevi.
"Gue epilepsi," kata Amanda Manopo.
Penyakit yang diderita Amanda Manopo bisa kambuh sewaktu-waktu.
"Gue ada epilepsi, jadi kalau gue udah capek, udah capek banget, forsir, itu gue tumbang," kata Amanda Manopo.
Dirinya bahkan pernah kejang-kejang ketika tidur.
Istri Pertama pak Tarno Klaim Belum Terima Donasi Raffi Ahmad, Suami Nagita Slavina Sebut Sudah Kasih Langsung
Source | : | |
Penulis | : | Pradipta R |
Editor | : | Pradipta R |