Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Aktris Prisia Nasution resmi debut sebagai sutradara film panjang dalam film berjudul ‘Melukis Luka’.
Film ini bercerita tentang sisa-sisa luka yang dirasakan oleh warga di Glodok, Jakarta Barat, karena tragedi Kerusuhan Mei 1998.
Dalam film ini, Prisia turut menggaet bintang muda Bio One dan Rachel Amanda sebagai pemain utama.
Prisia mengungkapkan bahwa salah satu kesulitan saat syuting film ini adalah menutupi tato yang ada di tubuh Bio One.
Ini lantaran, Bio One harus berperan sebagai seorang pria yang takut dengan dunia luar.
Karakternya ini tentu saja tidak sesuai dengan penampilan Bio One yang penuh dengan tato.
“Kalau ditanya kesulitan syuting Melukis Luka, nutup tatonya Bio,” kata Prisia ketika ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (19/10/2023).
“Karena Bio di sini berperan sebagai introvert yang takut sama dunia luar karena kelamnya masa lalu. Jadi nggak mungkin tatoan. Jadi susah nutupnya. Sekarang tatonya nambah,” lanjut Prisia.
Sementara itu, Bio One juga membenarkan bahwa Prisia ikut turun tangan dalam menutupi tatonya.
“Soal nutupin tato, dia (Prisia) ikut bantuin sih,” timpal Bio One.
5 Tips Mudik Naik Bus Bareng Toddler Agar Tak Mudah Rewel, Pilih Kursi di Bagian Ini
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Silmi |