Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Seorang remaja berniat ikut memadamkan api pada kebakaran di Makassar, namun mengalami hal yang tak terduga.
Kebakaran terjadi di Jalan Maccini Tengah, Makassar pada Minggu, 22 Oktober 2023 lalu.
Dilansir dari Tribunnews (24/10/2023), remaja berumur 15 tahun itu terjatuh saat sedang ikut membantu memadamkan api dalam peristiwa kebakaran tersebut.
Namun saat mendarat, peristiwa nahas malah menimpanya.
Sebuah balok kayu menancap di pantat remaja itu.
Korban disebutkan bernama Afgan, warga Kelurahan Maccini Parang, Kecamatan Makassar.
Hal tersebut juga dibenarkan oleh Ketua RT setempat, Jaya Jumala.
"Korban terjatuh dari atap rumah saat membantu pemadaman api," ujar Jaya.
Hingga saat ini korban sudah dilarikan ke rumah sakit Wahidin Sudirohusodo Makassar dan telah menjalani operasi.
Baca Juga: 5 Arti Mimpi Kebakaran, Firasat Akan Bahaya atau Pertanda Kesialan?
"Alhamdulillah sudah selesai dioperasi. Kayu yang menancap sudah dikeluarkan dari pantat," kata Ketua RT 2 RW 1, Jaya Jumala, dilansir dari Kompas.com (23/10/2023)
Selain itu, Jaya selaku ketua RT setempat juga menceritakan bahwa saat dilakukan operasi untuk Afgan dibutuhkan cukup banyak darah.
"Jam 3 sore dimulai karena nunggu darah, cukup 8 kantong. Ternyata balok kayunya tembus ke dada dan ada 3 buah paku tertancap di balok kayunya," ucap Jaya.
Dirinya juga mengatakan belum mengetahui secara pasti bagaimana kondisi Afgan pasca operasi dilakukan.
Kemudian Jaya juga mengajak semua masyarakat untuk ikut mendoakan kesembuhan Afgan.
"Mewakili pihak keluarga saya memohon doanya tidak terputus sampai di sini, selalu mendoakan korban agar segera pulih kembali berkat pertolongan Allah Subhanahu Wa'Taála, amin Ya Rabb," lanjut Jaya.
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Silmi |