Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Jelang penayangan serentak di seluruh bioskop Indonesia, sutradara Wregas Bhanuteja mengungkapkan optimismenya terhadap film garapannya, Budi Pekerti.
Ia percaya diri bahwa film Budi Pekerti akan berhasil masuk ke jajaran film box office Indonesia.
Rasa percaya diri Wregas ini muncul setelah melihat reaksi penonton yang telah berkesempatan untuk menonton film ini lebih dulu.
“Pede! Pede dong! Tentu saja pede karena saya sudah melihat reaksi dari pada penonton dari awal dan semuanya terharu, menangis,” kata Wregas ketika ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Senin (30/10/2023).
Sutradara berusia 31 tahun ini juga meyakini bahwa filmnya bisa menjangkau seluruh masyarakat.
Terbukti, di saat pemutaran film bersama para guru, ada banyak sekali guru-guru yang terharu dan berterima kasih kepada Wregas.
“Semua guru itu mendatangi saya dan bilang ‘Wah terima kasih’ dan menangis. Para guru tersebut jarang sekali menonton film bioskop. Jadi, film ini bisa mencapai layer yang tidak hanya pecinta film, tapi juga masyarakat umum bisa relate,” ujar Wregas.
Kendati demikian, Wregas sendiri tak ingin menaruh harapan tinggi terhadap penghargaan Piala Citra di Festival Film Indonesia.
Meski film Budi Pekerti telah menyabet 17 nominasi Piala Citra, Wregas dengan rendah hati menyebutkan bahwa memenangkan penghargaan hanyalah bonus bagi dirinya.
“Penghargaan bagiku bonus. Bagiku kebahagiaan tertinggi adalah berproses bersama kru dan pemain,” jelasnya.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Silmi |