Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang masih jadi sorotan.
Keadaan korban Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu tewas secara mengenaskan.
Dua tahun berlalu, kasus ini menemui titik terang saat Muhammad Ramdanu alias Danu menyerahkan diri.
Lima orang pun kini ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang ini.
Dilansir Grid.ID dari TribunnewsBogor.com pada Sabtu (4/11/2023), terkuak pra rekonstruksi kasus pembunuhan ini.
Pra rekonstruksi pembunuhan ibu dan anak di Subang ini digelar pada Kamis (3/11/2023).
Area TKP terlihat diberi garis polisi dan dijaga dengan ketat.
Sebagian adegan dalam pra rekonstruksi itu terkuak dalam kanal Youtube Heri Susanto yang diduga berasal dari rekaman kuasa hukum Danu.
Dalam video yang beredar, terlihat detik-detik jenazah Tuti diseret dari pintu belakang ke garasi mobil.
Ketiga tersangka yang menyeret jenazah Tuti adalah Danu, Abi, dan Arighi.
Source | : | TribunnewsBogor.com,TribunJabar |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Nesiana |