Grid.ID – Parfum dengan wangi bunga yang segar, vanila, atau buah yang manis mungkin sudah biasa. Namun, bagaimana jika minuman populer seperti thai tea dijadikan inspirasi aroma parfum? Tentunya aromanya akan unik.
Brand parfum lokal Alt Perfumery menghadirkan Moroccan Sunset Intense, yaitu koleksi parfum terbaru yang terinspirasi dari aroma thai tea yang manis dan segar.
Untuk diketahui, pada 2021, Alt Perfumery sudah merilis Moroccan Sunset Original yang dicintai oleh banyak penggemar wewangian. Kini, Alt Perfumery menciptakan flankers dari parfum tersebut.
Parfum eksklusif Moroccan Sunset Intense merupakan hasil kolaborasi Alt Perfumery dengan brand minuman Ichitan Thai Milk Tea. Parfum ini pertama kali diperkenalkan pada event Oh Beauty Festival 2023 yang digelar di Pondok Indah Mall (PIM) 3 pada 5-8 Oktober 2023. Karena mendapat respons positif dari pengunjung, Alt Perfumery dan Ichitan Indonesia kembali meluncurkan parfum tersebut dalam dua sesi.
Baca Juga: 5 Arti Mimpi Menerima Hadiah Parfum, Ternyata Jadi Simbol Kebahagiaan Ini, Simak Penjelasannya
Sesi pertama dilangsungkan melalui acara Exclusive Pre-Launching di Tokopedia pada Selasa (24/10/2023). Lalu, sesi kedua dilakukan melalui Official Launching pada Senin (30/10/2023). Pada peluncuran sesi kedua, Moroccan Sunset Intense berhasil terjual dalam waktu kurang dari dua jam saja.
Moroccan Sunset Intense sendiri diluncurkan dalam rangka memperingati anniversary ke-2 Alt Perfumery sekaligus Moroccan Sunset Original yang menjadi salah satu produk best-selling-nya.
Sejak didirikan pada 2021, Alt Perfumery punya misi untuk menciptakan aroma parfum yang dapat menjadi signature style masing-masing penggunanya. Misi ini sesuai dengan tagline yang diusung brand tersebut, yaitu #UnlockYourAlterEgo.
Moroccan Sunset Intense pun dikembangkan sebagai parfum yang dapat memancarkan sisi kehangatan penggunanya. Dengan aroma khas teh yang segar dan aroma manis yang hangat, parfum ini dapat membuat penggunanya seolah-olah sedang menikmati senja pada sore hari.
Baca Juga: 5 Tips Agar Wangi Parfum Tahan Lama yang Perlu Kamu Ketahui
Hadir dalam bentuk extrait de perfume
Penulis | : | ADV PI |
Editor | : | Sheila Respati |