Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Rumah tangga Inara Rusli dan musisi Virgoun resmi berakhir dengan putusan Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Barat.
Putusan tersebut dilakukan pada Jumat, (10/11/2023).
Meskipun telah resmi bercerai, Inara mengaku akan tetap menjalin silaturahmi dengan Virgoun dan keluarganya demi anak-anaknya.
"Jadi ya sudah sepantasnya aku untuk tetap menjalin silaturahmi dengan mereka," ujar Inara Rusli, dikutip dari Tribun Seleb (12/11/2023).
Dirinya lantas menyebut bahwa Virgoun dan keluarganya masih merupakan bagian dari keluarga anak-anaknya.
Inara pun bersyukur lantaran ia menang telak pada sidang perceraian.
Gugatannya kepada Virgoun dikabulkan oleh majelis hakim.
Sebagai penggugat, Inara Rusli memasukkan hak nafkah anak, hak nafkah hadhanah serta jenis nafkah lainnya yang disesuaikan dengan hukum Islam.
Sang kuasa hukum, Mulkan Let-let pun membenarkan hal tersebut.
"Hak asuh anak sudah jelas, ketiganya diberikan kepada Inara Rusli. Semuanya nafkah anak, nafkah mut'ah, nafkah iddah, semuanya sudah dikabulkan permohonannya," ujar Mulkan, dilansir dari Kompas.com (10/11/2023).
Baca Juga: Inara Rusli Menang Mutlak, Kuasa Hukum Singgung Soal Perselingkuhan Virgoun: Terbukti Terjadi
5 Arti Mimpi Makan Apel Hijau Tak Selalu Pertanda Baik, Bisa jadi Peringatan Soal Hal Penting Ini
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |