Grid.ID - Isu perselingkuhan Gunawan Dwi Cahyo kini tengah jadi sorotan publik.
Isu tersebut mencuat setelah foto sang pesepakbola jalan dengan wanita lain di sebuah pasar malam beredar di media sosial.
Imbas dari foto tersebut, Gunawan Dwi Cahyo pun ternacam menjadi duda lantaran diceraikan oleh sang istri, Okie Agustnia.
Belakangan diketahui wanita yang bersama dengan Gunawan di foto tersebut adalah pemilik akun Kee Yunita.
Di tengah kehebohan publik, Gunawan Dwi Cahyo pun secara blak-blakan membantah bahwa dirinya selingkuh dengan wanita lain.
Dilansir Grid.ID dari YouTube MOP Channel, Senin (20/11/2023), Gunawan mengatakan bahwa ia tak memiliki hubungan spesial dengan Kee Yunita.
Bukan hanya itu, Gunawan pun siap melaporkan akun penyebar foto dirinya dengan wanita lain.
"Maaf itu bukan postingan mbaknya, dan itu postingan orang yang bikin sekarang jadi melebar ke mana-mana, dan mungkin itu bakal kita laporkan juga," kata Gunawan Dwi Cahyo.
Mantan pemain Persik Kediri itu menyebut bahwa ada seseorang yang sengaja mengunggah fotonya dengan perempuan lain dan membuat suasana runyam.
Melansir Tribun Trends, Gunawan kini merasa sangat dirugikan atas unggahan tersebut.
"Itu membawa nama baik semuanya," ucapnya.
Baca Juga: Sebelum Bercerai, Okie Agustina Berencana Jalani Program Hamil Anak Gunawan Dwi Cahyo
Secara tegas Gunawan Dwi Cahyo menjelaskan bahwa perempuan yang bersamanya kala itu adalah teman.
Mereka bertemu di salah satu restoran setelah Gunawan selesai latihan sepakbola.
Suami Okie Agustina itu mengaku tak ada niatan berselingkuh dengan perempuan lain.
"Kita cuma hanya sebatas teman, kita nggak ada niatan yang jelek, niatan misal berselingkuh atau apa, ya udah kita cuma jalan terus beli makanan," jelas Gunawan.
Gunawan Dwi Cahyo juga menjelaskan bahwa keluarga pihak perempuan yang jalan dengannya itu mengetahui hubungan pertemanan mereka.
"Keluarganya pun sekarang udah tahu semuanya, tahu hubungannya seperti apa," beber pria tersebut.
Di sisi lain, Gunawan mengatakan bahwa Okie Agustina justru tak mengetahui teman perempuan tersebut.
Ia menyebut Okie memang tak banyak mengenal temannya selama keduanya menjadi suami istri.
"Sebenernya sih Okie pun nggak tahu, karena teman-teman saya juga Okie jarang ada yang tahu ya," jelas Gunawan.
Terkait hal ini, kuasa hukum mengatakan bahwa Gunawan Dwi Cahyo akan segera melaporkan akun yang menyebarkan foto dengan perempuan lain.
Baca Juga: Selain Gugatan Cerai, Ini 2 Tuntutan Lain Okie Agustina Terhadap Gunawan Dwi Cahyo
Ia juga menyebut akun fake tersebut hanya memperkeruh suasana serta menampik adanya pernikahan siri seperti yang dirumorkan.
Sang kuasa hukum juga menegaskan bahwa akun itu bukan dibuat oleh teman perempuan Gunawan Dwi Cahyo.
Kekeuh Bercerai dari Okie Agustina
Gunawan justru mengungkapkan bahwa dirinya sudah sejak lama ingin pisah dengan Okie.
Dirinya lantas menyebut perselisihan sudah ada jauh sebelum isu perselingkuhan itu muncul ke publik.
"Namanya berkeluarga pasti ada banyak masalah, cuma masalah besar itu dua tahun lalu," ujar Gunawan, dilansir dari Kompas.com (19/11/2023).
Pemain Persik Kediri itu juga menyebut bahwa dirinya enggan untuk bercerita kepada publik atau melalui media sosial perihal permasalahan yang ada di dalam rumah tangganya.
"Yang udah aku rasain udah cukup lama, dan mungkin berat lah di aku buat ngelanjutin. Mungkin klimaksnya kemarin, satu bulan kemarin," katanya.
Baca Juga: Jawab Kemungkinan Rujuk dengan Gunawan Dwi Cahyo, Okie Agustina: Yang Mau Cerai Dia
Gunawan menegaskan bahwa dirinya tetap ingin bercerai dengan Okie Agustina.
"Kalau keinginan (rujuk) nggak sih," tandas Gunawan.
(*)
Innalillahi, Raffi Ahmad Tumbang saat Ramadhan, Bagaimana Kondisi Suami Nagita Slavina sekarang?
Source | : | kompas,Youtube,Tribun Trends |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |