Grid.ID - Kondisi aneh dialami seorang wanita yang tengah hamil 7 bulan.
Aini, diketahui kerap merasakan ngidam yang aneh.
Yakni mulai dari sering keliling komplek tengah malam, hingga pergi ke pantai saat dini hari.
Ngerinya lagi, saat tak dituruti Aini bisa mengalami muntah darah dan berteriak histeris.
Melansir dari postingan akun TikTok Hoream Dagang, Rabu (29/11/2023), perilaku aneh Aini itu diungkap oleh sang suami yang bernama Rizky.
"Dari hamil 3 bulan sampai 6 bulan sering banget istri keliling komplek sendirian tengah malam sampai subuh.
Dan suka gak mau ditemenin," ungkap Rizky.
"Malam menuju subuh kayak gini keliling komplek udah kayak poskamling.
Ini kadang dia bisa pulang sampai jam 5 subuh.
Gue sih takutnya dia diserang manusia atau ada pandangan aneh dari tetangga mana kita penghuni komplek baru," imbuhnya.
Anehnya lagi, tiap keluar tengah malam sang istri selalu menolak ditemani.
Alhasil, Rizky pun menjadi cemas apalagi sang istri tengah hamil.
Tak berhenti sampai di situ, Aini juga sering meminta untuk diantar ke pantai saat tengah malam.
"Malam ini nemenin istri ke pantai lagi. Karena ngedadak kambuh lagi. Dia tadi teriak-teriak di pantai.
Aku enggak sempat rekam karena keburu panik nyamperin dia.
'Jangan libatin ini semua ke calon anakku, cukup aku aja'. Sedih banget sebenarnya karena emang beberapa kali kandungannya hilang tiba-tiba," cerita Rizky.
Terkait gelagat tak biasa Aini, Rizky mengaku sudah terasa sejak awal mereka pacaran.
"Sebenarnya kejadian aneh ini udah aku rasain dari 2 tahun pacaran sama Aini. Tapi Aini baru mengakuinya ketika kita pacaran udah 3 tahun," ujar Rizky.
"Sempat kaget dan mau nyerah melihat hal-hal aneh yang susah banget masuk logika aku.
Tapi semuanya seperti nyata. Jelas-jelas dia sangat berjuang buat hadepin ini semua," imbuhnya.
Meski begitu, Rizky mengaku tak akan meninggalkan Aini.
"Darah yang keluar dari mata, hidung, mulut, bahkan pori-pori aku saksikan sendiri perjuangan dia merasakan rasa sakit.
Susah masuk ke akal aku yang tiba-tiba sakitnya berhenti ketika hujan datang atau ketika pergi ke pantai," ungkap Rizky.
"Sampai akhirnya aku putusin buat nemein dia, gak akan biarin dia sendirian lagi ngadepin penyakit gak masuk akal ini.
Sampai akhirnya aku mutusin buat nikahin dia dan nemenin setiap perjuangan dia.
Kita kumpulin uang bareng, untuk biayanya ke pantai, ke tempat-tempat yagn bisa menyembuhkan dia atau setidaknya mengurangi rasa sakit dia," pungkasnya.
(*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih