Grid.ID – Aktris Kiki Fatmala berpulang pada Jumat (1/12/2023).
Diketahui, Kiki Fatmala telah berjuang melawan kanker paru-paru stadium 4 sejak Oktober 2021 lalu.
Sudah menjalani sejumlah perawatan termasuk kemoterapi sebanyak 25 kali, kanker Kiki Fatmala nyatanya menyebar sampai ke otak.
"Kiki sudah 25 kali kemoterapi, tapi dari paru-paru menyebar ke otak," kata Christopher yang terus menemani pengobatan Kiki Fatmala, dikutip dari Tribunseleb.
"Dia akhirnya pasrah setelah merasa sudah tidak kuat lagi," ujar Christopher.
Keluarga pun memulangkan Kiki Fatmala dari rumah sakit dan merawatnya di rumah.
"Kami memutuskan merawat Kiki di rumah," ujarnya.
Kiki Fatmala di makamkan di San Diego Hills Memorial Park pada Sabtu (2/12/2023).
Disebutkan oleh suami Kiki Fatmala, bahwa lokasi pemakaman tersebut dipilih sendiri oleh Kiki.
Baca Juga: Kiki Fatmala Dimakamkan di San Diego Hills Secara Tertutup, Peti Berhiaskan Bunga Putih
"Keinginan dia dimakamkan disana," kata Christopher.
(*)
Source | : | Tribunseleb |
Penulis | : | Pradipta R |
Editor | : | Pradipta R |