Grid.ID – Pernikahan merupakan momen penting dalam hidup seseorang, khususnya kaum perempuan. Banyak calon pengantin ingin pernikahan mereka sempurna karena momen tersebut hanya terjadi sekali seumur hidup.
Selain dekorasi, undangan, pakaian, dan rencana bulan madu, perawatan wajah dan tubuh juga menjadi bagian dari persiapan.
Pasalnya, kulit yang sehat juga mendukung kesempurnaan penampilan.
Apalagi, makeup pengantin dengan nuansa natural dan flawless tengah menjadi tren saat ini. Agar makeup dapat tampak sempurna, menyatu dengan kulit. segar, dan natural, kulit yang sehat diperlukan.
Bagi kamu yang akan menikah dalam waktu dekat, ada baiknya untuk mulai melakukan treatment setidaknya 1-2 bulan sebelum hari istimewa.
Saat ini, ada banyak jenis perawatan khusus calon pengantin yang bisa dijadikan pilihan. Salah satunya, Royal Wedding program dari ERHA Ultimate Brightening Center.
Baca Juga: Brightening Center dari ERHA Ultimate Kenalkan Semangat Baru Lewat Kampanye #BrightDoneRight
Program perawatan kecantikan ini dirancang khusus untuk memperbaiki ketidaksempurnaan pada wajah, seperti kulit kusam serta noda kehitaman (hiperpigmentasi).
Prosedur ini akan disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi kulit, serta ditangani oleh ahli dermatologi berpengalaman.
Sebagai rekomendasi, berikut lima perawatan yang bisa calon pengantin dapatkan melalui program ini.
Crystal Glow Peeling merupakan treatment yang digunakan untuk mengangkat sel kulit mati, serta membuat wajah lebih halus, cerah, bersih, dan glowing.
Sulit Ceraikan Erin Taulany? Permohonan Talak Andre Taulany Sampai Ditolak 2 Kali oleh Hakim, Ini Penyebabnya: Tidak Terbukti
Penulis | : | Sheila Respati |
Editor | : | Sheila Respati |