Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Rumah Produksi MNC Pictures sadar Indonesia krisis dengan film anak, sehingga hari ini merilis poster dan trailer film berjudul Petualangan Anak Penangkap Hantu.
Film yang bergenre kids adventure ini atas arahan sutradara Jose Poernomo mengisahkan tiga orang anak yang tergabung dalam kelompok anak penangkap hantu.
Ketiganya diminta untuk tinggal di desa terpencil yang lama dilanda kekeringan dan teror oleh penunggu hutan yang sering menculik penduduk desa.
Saat hendak membongkar kejadian aneh yang mereka duga hanyalah perbuatan manusia biasa, merka mulai mengalami gangguan supranatural yang tidak bisa mereka jelaskan.
Ketiga anak pemberani itu diperankan oleh Muhammad Adhiyat sebagai Zidan, Muzakki Ramdhan sebagai Rafi, dan Giselle Tambunan sebagai Chacha.
Muhammad Adhiyat mengatakan semenjak memerankan karakter Zidan dalam film Petualangan Anak Penangkap Hantu tidak lagi menjadi penakut.
“Iya aku engga takut hantu lagi, lebih takut kalo syuting engga ada toilet,” ujar Adhiyat di CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (5/12/2023).
Proses syuting film Petualangan Anak Penangkap Hantu berlangsung selama 18 hari di Banyuwangi.
Film tersebut juga memiliki latar belakang tempat di hutan Banyuwangi.
Hal tersebut yang membuat Muhammad Adhiyat kesulitan untuk mengakses toilet saat proses syuting.
“Pas di hutan fasilitas toiletnya agak jauh jadinperjalanan ke toilet luamyan serem di gunung2, harus naik motor. Agak serem tapi selain itu alhamdulillah nyaman,” ucap dia lagi.
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Nesiana |