Grid.ID - Sosok Dian Sastrowardoyo sudah sangat familiar di mata masyarakat tanah air.
Sejak berperan sebagai Cinta dalam film Ada Apa dengan Cinta, nama aktris cantik ini semakin melambung tinggi.
Hingga saat ini, popularitas Dian Sastro sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.
Tak hanya aktif sebagai seorang aktris, Dian Sastro juga ternyata dipercaya menjadi seorang dosen di Universitas Indonesia (UI) loh, sobat Grid!
Tepatnya, aktris cantik ini menjadi dosen film sekaligus membimbing mahasiswa Vokasi UI.
Dengan kegiatannya tersebut, tak heran jika saat ini Dian Sastro sering disebut sebagai dosen paling kece dan slay se-Indonesia!
Komentar tersebut kembali terlihat diberikan oleh netizen dalam foto terbaru yang diunggah Dian Sastro di akun Instagram pribadinya nih, sobat Grid.
Dalam foto tersebut, aktris kelahiran tahun 1982 ini memamerkan penampilannya yang kece di bandara Juanda, Surabaya.
Jauh dari kata seksi, penampilan kece Dian Sastro tampak tertutup dan diselimuti busana warna hitam.
Terdapat sedikit sentuhan warna putih untuk melengkapi penampilannya.
Pertama-tama, Dian Sastro mengenakan baju atasan warna putih pada penampilannya kali ini.
Baju atasan tersebut digunakan dengan blazer oversized sebagai outer-nya.
Untuk bawahannya, Dian Sastro mengenakan celana panjang dengan warna hitam yang sama.
Warna hitam dan putih juga mendominasi sneakers yang digunakan oleh Dian Sastro.
Sebagai pelengkap, penampilan Dian Sastro dilengkapi dengan tas tangan dari brand mewah Fendi.
Tak lupa digunakan kacamata hitam sebagai sentuhan akhir penampilannya.
Potret OOTD Dian Sastro di atas menuai banyak komentar dari netizen!
"Dosen terslay n cakeppp" komentar @jeng_sya_.
"Cakep bgt jeng yaaaah" komentar @prideuxput.
"Jeng yah mode slayy dan tidak lupa dengan mini love nya" komentar @lilkidd0ss.__.
"Uhhh emang boleh sepatunya sepanda itu" komentar @navitaya.
Baca Juga: Cantiknya Wanita Indonesia, Dian Sastro Tampil Memukau dengan Kebaya Leather dalam Ajang FFI 2023!
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Marsha Ayu |