Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Aktor Ammar Zoni kembali ditangkap atas kasus penyalahgunaan narkoba.
Diketahui Ammar Zoni baru satu bulan menghirup udara bebas setelah sebelumnya terjerat kasus yang sama.
Dilansir dari Kompas.com (13/12/2023), Kasat Resnarkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Indrawienny Panjiyoga membenarkan hal tersebut.
"Iya betul (Ammar Zoni ditangkap)," ujar Panjiyoga.
Penangkapan Ammar dilakukan pada Selasa (12/12/2023) malam hari.
"Iya tadi malam," tambahnya.
Berkaitan dengan penangkapan itu, Panjiyoga tak menjelaskan secara rinci.
Lebih lanjut dilansir dari Tribun Seleb (13/12/2023), Ammar Zoni sebelumnya ditangkap karena kasus serupa oleh Polres Metro Jakarta Selatan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko membenarkan hal tersebut.
Baca Juga: BREAKING NEWS: Nggak Kapok! Ammar Zoni Kembali Ditangkap Polisi Gegara Narkoba untuk Ketiga Kalinya
Dirinya mengatakan bahwa Ammar Zoni ditangkap di kawasan Sentul, Bogor pada Rabu (8/3/2023) lalu.
Saat itu polisi juga menemukan barang bukti berupa narkoba jenis sabu.
Penangkapan Ammar Zoni berawal dari ditangkapnya sang sopir berinisial M dan juga temannya berinisial RH yang saat itu baru saja membeli narkoba di Kampung Boncos, Palmerah, Jakarta Barat.
Sang aktor baru saja bebas pada 4 Oktober 2023 lalu.
Diketahui sebelumnya bahwa Ammar juga pernah ditangkap atas kasus yang serupa pada tahun 2017.
Kali ini ketiga kalinya Ammar Zoni ditangkap atas kasus yang serupa.
(*)
Profil Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans yang Berprofesi Sebagai Dokter, Dikabarkan Alami Kecelakaan di AS
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Silmi |