Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Salah satu anggota boyband SHINee, Key, memberikan isyarat bahwa ia akan kembali lagi ke Jakarta tahun depan.
Hal ini disampaikan oleh Key saat menjadi salah satu bintang tamu di acara Lazada Fest 12.12 pada Rabu (13/12/2023) malam di Indonesia Arena, GBK, Jakarta Pusat.
Saat sesi interaktif, para Shawol (sebutan fans SHINee) kompak berseru bahwa mereka menginginkan konser SHINee.
Seruan tersebut didengar oleh Key dan penyanyi 32 tahun itu juga mengaku sangat ingin menggelar konser di Jakarta.
“Oh, konser? Iya! Kita juga sangat ingin melakukannya,” kata Key.
Ia juga kemudian memastikan bahwa konser SHINee di Jakarta tidak akan lama lagi.
Para penggemar tidak perlu khawatir karena mereka tidak perlu menunggu selama bertahun-tahun lagi seperti kemarin.
“Mungkin saya bisa memastikan satu hal, tidak akan selama saat kita tidak bertemu kemarin,” sambung Key.
Tak hanya itu, setelah menyelesaikan penampilan terakhirnya, Key juga kembali memberikan isyarat bahwa ia akan kembali lagi ke Jakarta tahun depan.
Bersamaan dengan itu juga Key menyebutkan bahwa SHINee akan segera comeback sebentar lagi.
“See you next year! SHINee will be back! SHINee will be back!” ujar Key sambil melambaikan tangannya ke arah penonton.
Bikin Syok, Nadia Vega Ungkap Sudah Lama Cerai dari Suami Bulenya: Penginnya Seumur Hidup, tapi...
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana |