Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Sebuah kecelakaan yang terjadi pada bus Handoyo di Tol Cipali masih terus diselidiki polisi.
Kejadian mengenaskan itu terjadi pada Jumat (15/12/2023) sore.
Diketahui insiden itu telah menewaskan sebanyak 12 orang dan 7 lainnya luka-luka.
Melansir dari Tribun Jabar, bus Handoyo jurusan Yogyakarta-Bogor itu membawa sebanyak 22 orang penumpang.
Kronologi awal kecelakaan bermula saat bus hendak keluar dari ruas Tol Cipali menuju Purwakarta.
Saat keluar dari Exit Tol Cikampek, bus itu tampak melaju kencang.
Padahal ruas di Exit Tol Cikampek memiliki tikungan yang tajam membentuk lingkaran sempurna.
Tiba-tiba bus oleng dan hilang kendali, kemudian menabrak pagar pembatas jalan.
"Bus pun oleng dan menabrak pembatas jalan, lalu terguling ke arah kanan," ujar Kasat Lantas Polres Purwakarta, AKP Dadang Supriadi.
Badan bus yang terguling kemudian terseret beberapa meter, hingga banyak penumpang yang berjatuhan dan terjepit di badan bus.
Baca Juga: Innalillahi, Kecelakaan di Tol Cipali Tewaskan 12 Orang, Diduga Akibat Bus Ngebut
Melansir dari Kompas.com, penyebab kecelakaan diduga disebabkan oleh sopir bus yang melaju kencang saat tengah melewati tikungan.
Polisi menyebut kondisi jalan baik, namun hanya saja cukup menikung.
Diduga sopir tidak bisa mengendalikan kendaraan saat melewati tikungan.
"Kondisi jalan baik. Namun, kondisi jalan menikung dan pengemudi bus sepertinya tidak mengantisipasi terkait tikungan yang cukup tajam, sehingga terjadi kecelakaan."
"Pengemudi bus tidak dapat mengendalikan kendaraannya," ucap Wadirlantas Polda Jawa Barat, AKBP Edwin Affandi.
Tak hanya itu, di tempat kejadian perkara (TKP) juga ditemukan jejak rem.
"Di TKP kita juga menemukan jejak rem. Tentunya kita harus melakukan olah TKP kembali untuk memastikan berapa kecepatan kendaraan sebelum sampai di tikungan," ujar Edwin.
Kini sopir bus telah diamankan untuk dimintai keterangan terkait insiden itu lebih lanjut.
Badan bus Handoyo juga telah dievakuasi sehingga lalu lintas kembali normal.
(*)
Source | : | Kompas.com,TribunJabar.id |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |