Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Sosok pemain drama, Go Min Si dan Lee Jong Suk jadi sorotan publik.
Dilansir Grid.ID dari Allkpop.com pada Selasa (26/12/2023), Go Min Si dan Lee Jong Suk disorot karena menolak tawaran peran drama.
Go Min Si dan Lee Jong Suk telah membuat keputusan untuk menolak peran utama dalam drama romantis mendatang 'I'm Against My Romance'.
Sebelumnya pada November yang lalu, dikabarkan bahwa Go Min Si dan Lee Jong Suk sedang dalam pembicaraan untuk serial mendatang 'I'm Against My Romance'.
Namun pada 26 Desember KST, dilaporkan keduanya telah menolak tawaran tersebut.
Perkembangan yang tidak terduga ini memicu spekulasi dan diskusi, namun pihak distributor Studio Dragon membantah rumor pembatalan proyek tersebut.
Ia dengan singkat menjawab bahwa mereka masih mencari pemerannya.
Sementara itu, drama ini akan dibintangi sutradara Lee Eung Bok.
Lee Eung Bok telah menyutradarai drama Descendants of The Sun, Mr. Sunshine, Sweet Home, dan Jirisan.
Drama ini ditulis oleh Kim Eun yang menulis drama Something in The Rain.
'I'm Against My Romance' bercerita tentang cinta pertama dan reuni dengan mantan kekasih yang memicu hubungan yang tidak diketahui.
Netizen memberikan komentar atas unggahan ini.
"Cinta pertama dan reuni mantan kekasih -- Kdrama pastinya hits banget haha," komentar netizen.
"Ceritanya terdengar menarik sehingga ketika mereka menemukan pemeran dan filmnya, kemungkinan besar saya akan menontonnya," tambah netizen lain.
"Semoga drama ini tidak akan flop," tulis warganet lain.
(*)
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | allkpop.com |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Silmi |