Grid.ID – Mantan penyanyi cilik, Angel Pieters mengumumkan kelahiran anak pertamanya.
Kabar bahagia tersebut diumumkan Angel Pieters melalui unggahan Instagramnya pada malam tahun baru, Minggu (31/12/2023).
Sebelumnya diberitakan, Angel Pieters telah menikah dengan Andreas Paramawidya Wisesa pada 31 Januari 2023.
Bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut telah lahir pada 26 Desember 2023.
Selain mengumumkan kelahiran anaknya, Angel Pieters juga membagikan nama anaknya.
"The love of my life, Caspar Arsyanendra Wisesa, (26/12/23)," tulis Angel Pieters di unggahan Instagramnya.
Sontak ucapan selamat pun membanjiri kolom komentarnya.
"Selamat," kata Patricia Gouw.
"OMG welcome baby boy," tulis Marion Jola.
"Huaaa... Keponakan aku sudah tiba," timpal Rossa.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | |
Penulis | : | Pradipta R |
Editor | : | Pradipta R |