Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Golden Disc Awards 2024 akan diselenggarakan di Jakarta pada esok hari, Sabtu (6/1/2024).
Sejumlah grup idola KPOP yang dikonfirmasi menjadi penampil pun telah tiba di Jakarta sejak kemarin.
Pada hari ini, Jumat (5/1/2024) pagi, tampak grup Stray Kids yang berangkat ke Jakarta dari bandara Incheon.
Terbaru, Cha Eunwoo ASTRO dan Lee Junho 2PM juga telah berangkat ke Jakarta pada siang harinya.
Pantauan Grid.ID dari Youtube Dispatch Korea, Cha Eunwoo yang pertama tiba di bandara Internasional Incheon.
Cha Eunwoo tampak memakai jaket dan celana berwarna cokelat dengan dalaman kaus berwarna hitam.
Wajahnya ditutup menggunakan masker hitam dan ia juga mengenakan topi kupluk atau beanie hat berwarna hitam.
Meski sebagian wajahnya tertutup, tampak penyanyi 26 tahun ini menyapa awak media dan penggemar dengan ramah.
Baca Juga: 5 Drama Korea Adaptasi Webtoon, Cha Eun Woo Langganan Jadi Aktor Komik
Selang beberapa menit setelahnya, Lee Junho 2PM juga tiba di bandara Internasional Incheon.
Berbeda dengan Cha Eunwoo, Lee Junho sama sekali tidak menyembunyikan wajah dan rambutnya.
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana |