Laporan Wartawan Grid.ID, Mardyaning Christ Cahyarani
Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan band legendaris Geisha?
Band asal Indonesia ini beranggotakan 5 orang, yakni Regina Poetiray, Roby Satria, Ashari Aulia, Ahmad Rasid dan Rahmad Ramadhan.
Diketahui band Geisha sempat melakukan perubahan formasi, yaitu pada posisi vokalis.
Sebelum Regina Poetiray bergabung dan menjadi vokalis Geisha, posisi ini diisi oleh Narova Morina Sinaga atau yang biasa dikenal dengan Momo.
Dikutip dari akun Instagram @lambegosiip pada Sabtu (6/01/2024), seorang pemuda muncul dengan suara yang dinilai mirip dengan mantan vokalis Geisha, Momo.
Dengan suaranya yang khas, pemuda ini menyanyikan lagu dari band Geisha, yakni "Lumpuhkan Ingatanku" dan "Jika Cinta Dia".
Dengan penuh penghayatan bak seorang penyanyi profesional, pemuda ini berhasil menyita perhatian netizen.
Netizen pun ramai membanjiri kolom komentar dan mengaku kagum dengan suara pemuda ini.
Tak hanya itu, netizen berharap agar pemuda ini bisa viral dan mendapatkan karier yang baik di industri hiburan.
"Suara Momo itu suaranya khas dan bagus. Ini mirip banget," tulis akun @astri_99.
3 Shio Paling Bahagia Hari Ini 9 Januari 2025, Dapat Rezeki Nomplok karena Kebaikan Hatimu, Senangnya!
Source | : | |
Penulis | : | Mardyaning Christ Cahyarani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |