Grid.ID - Musisi Ariel NOAH curhat soal patah hati terbesar dalam hidupnya.
Alami patah hati, Ariel NOAH mengaku menyesal kehilangan sosok kesayangannya ini.
Seperti diketahui, Ariel NOAH adalah musisi kenamaan Tanah Air.
Pemilik nama lengkap Nazriel Irham ini mulai dikenal publik usai menjadi vokalis dari band Peterpan.
Bersama Peterpan, Ariel sukses merilis banyak lagu-lagu hit.
Sayangnya, band itu bubar dan kini berganti nama menjadi NOAH.
Tak hanya punya suara merdu, Ariel juga banyak dikagumi publik lantaran punya paras menawan.
Bahkan, Ariel diketahui pernah meluluhkan hati Luna Maya, Sophia Latjuba hingga dikabarkan dekat dengan BCL.
Digandrungi kaum hawa, siapa sangka Ariel NOAH ternyata pernah alami patah hati terbesar di hidupnya.
Dilansir dari akun Instagram @nazriel_irham1981 pada Sabtu(07/01/2024), Ariel curhat soal patah hati yang pernah dialaminya.
Awalnya, Ariel ditanya apakah sang musisi pernah mengalami patah hati.
Sebagai manusia biasa, Ariel pun mengaku pernah terpuruk dan patah hati.
"Iya bisa patah hati, gue bisa patah hati dong, memang gue batu apa," ucap Ariel NOAH.
"La emang snack apa tinggal ambil," ucap Ariel.
Diakui Ariel, momen terpuruk itu terjadi saat ia kehilangan sang ayah tercinta, Nazmul Irphan.
Nazmul Irphan diketahui meninggal dunia pada 2016 silam.
"Mungkin ditinggal bokap itu gue paling berat, kayaknya itu paling berat dari pada masalah gue yang lain itu, waktu bokap berpulang," ujarnya.
Ariel menyebut ia sangat sedih dan pilu saat kehilangan sang ayah.
"Waktu itu udah nyangka, karena dia sakit dibawa ke dokter ini, dokter ini bilang nggak bisa."
"Cuman gue berduka tapi belum ngalamin itu kayak nggak tahu rasanya, pas kita ngerasain wah kayak gini ya rasanya. Waktu gue ngerasain langsung itu beda banget, itu beda banget" ucap Ariel NOAH.
Ariel pun mencoba menyembuhkan rasa sedihnya dengan kontemplasi hingga baca buku.
Namun, Ariel mengaku masih ada rasa penyesalan dalam dirinya.
"Ya gue mulai mengobatinya dengan kontemplasi yang mana jebakan setan mana yang ini, baca buku, karena kan belum benar-benar bisa melepaskan."
"Jadi masih penasaran, apakah sudah tidak bisa komunikasi lagi, yang paling nggak enak itu penyesalan, hal-hal yang kita nggak sempet lakuin, itu tu dateng terus," ucap Ariel.
Ariel juga membeberkan hal yang membuat ia menyesal usai kepergian sang ayah.
"Banyak banget, karena gue lagi sibuk kerja, pada saat dia sakit gue fokus banget cara menanggulanginya secara medisnya, padahal sebenernya dia dibawa jalan-jalan aja bisa lebih hilang stresnya," ucap ayah Alleia Anata tersebut.
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |