Laporan Wartawan Grid.ID, Mardyaning Christ Cahyarani
Grid.ID - Istri dari aktor dan presenter Indonesia Andhika Pratama, Ussy Sulistiawaty, baru-baru ini mengunggah foto terbarunya.
Dikutip dari akun Instagram resminya @ussypratama pada Jumat (12/01/2024), Ussy terlihat membagikan salah satu foto barunya dengan gaya yang berbeda dari biasanya.
Kali ini, Ussy terlihat memiliki gaya rambut baru yang cukup membuat publik pangling.
Bagaimana tidak, Ussy yang biasa tampil dengan rambut panjang, kini terpantau sudah memangkas sebagian rambutnya.
Dengan model potongan rambut oval tanpa poni, Ussy terlihat semakin cantik.
Ussy mengaku akhirnya ia berani untuk memotong rambutnya jadi lebih pendek dari biasanya.
"Akhirnya berani juga potong lebih pendek lagi," tulis Ussy dalam kolom caption.
Penampilan baru Ussy Sulistiawaty ini pun tak luput dari perhatian publik.
Banyak netizen yang memuji kecantikan Ussy, bahkan menyebut sang artis terlihat awet muda layaknya anak SMA.
"Song Hye Kyo versi Indo," tulis akun @ussyagustin.
"Kaya anak SMA baru Lulusan ini mah," tulis akun @yans.cendanalove29.
"Cantik (dengan emoji hati berwarna merah)," tulis akun @titi_kamall.
"Semakin, semakin, semakin cantik," tulis akun @haryatikoswara.
Bahkan terpantau Andhika Pratama juga ikut mampir dan meninggalkan komentar berupa emoji dengan mata hati untuk sang istri.
Gimana nih menurutmu gaya rambut baru dari Ussy?
(*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | |
Penulis | : | Mardyaning Christ Cahyarani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |