Grid.ID - Sosok Mak Iyah sempat viral dan menyita perhatian publik karena kebaikannya.
Ya, nenek berusia 70 tahun itu diketahui rela melakukan pekerjaan marbot masjid tanpa mengharap upah.
Videonya pun viral usai diunggah akun Instagram seorang konten kreator @ncep_billalindra.
Dan kini, berkat kebaikannya tersebut, Mak Iyah mendapatkan hadiah untuk pergi umrah gratis dari seseorang.
Melansir dari akun Instagram @ncep_billalindra, Selasa (16/1/2024), Bilal Indra pun mengungkap sendiri soal umrah gratis untuk Mak Iyah.
“Alhamdulillah Allah kirimkan orang baik untuk Umrohin Mak Iyah, doa-doa kalian Allah Izabah,” ungkap Bilal Indra.
Mak Iyah juga tak perlu membawa apapun karena semua kebutuhannya sudah ada yang menguruskan.
Rencananya, Mak Iyah akan diberangkatkan umrah pada bulan Februari 2024 mendatang.
Keinginan untuk umrah sendiri ternyata memang sudah menjadi cita-cita Mak Iyah sejak lama.
Dan kini, usai puluhan tahun menanti, rezeki itu datang dengan tak terduga.
“Mak Iyah puluhan tahun beliau bersabar, ini menjadi contoh bagi kita semua bahwa sesuatu yang kita inginkan jika memang belum waktunya kita tetap bersabar.
Tetapi ketika sudah waktunya kita harus bersyukur, itulah Mak Iya yang luar biasa kini bisa berangkat umrah,” Beber Bilal Indra.
Mak Iyah sendiri pertama kali viral memang gegara postingan Indra.
Kala itu, Mak Iyah yang berasal dari Cikoneng, Ciamis, Jawa Barat kepergok sedang bersih-bersih masjid.
Bahkan hal itu dilakukan Mak Iyah setiap hari dan secara suka rela.
Saat ditemui, Mak Iyah kala itu tengah mengepel tempat untuk berwudhu di masjid.
Tak cukup sampai di situ, Mak Iyah juga kuat berjam-jam untuk membersihkan keseluruhan ruangan masjid seorang diri.
Dan yang bikin terenyuh, Mak Iyah sempat menyampaikan wasiatnya kepada Bilal.
“Beliau bercerita mudah-mudahan kalau emak sudah gak ada, ada yang sukarela meneruskan bersih-bersih di sini.
Kata beliau jangan karena tidak diupah, harus ikhlas karena ini rumah Allah tugas kita bersama," cerita Bilal Indra.
Sontak saja, usai diunggah postingan tentang Mak Iyah itu langsung banjir komentar dari netizen.
"Wajah wajah ahli surga seolah sudah tergambarkan di dunia, orang2 yang teduh adem jika dilihat, dan wajah mereka selalu dihiasi dengan senyum tulus dan lembut.
Matanya berbinar seolah dunia ini tidak pernah memberikan kesusahan untuknya...sebab akhiratlah fokus utamanya," komentar netizen.
"Bidadari Surga yang sesungguhnya," tulis netizen lain.
"Gajinya bukan uang, tapi surga." tambah netizen.
(*)