Grid.ID - Kabar duka tengah menyelimuti keluarga besar aktor, Maxime Bouttier.
Pasalnya, sang ibunda yang bernama Siti Purwanti meninggal dunia.
Melansir dari Wartakotalive.com, ibunda dari Maxime Bouttier diketahui menghembuskan napas terakhir pada Minggu (14/1/2024) malam.
Sebelumnya, ibunda Maxime Bouttier sendiri memang sempat dikabarkan sakit.
Dan telah beberapa kali menjalani perawatan di rumah sakit.
Namun apa mau dikata, kematian memang selalu menjadi misteri, dan kedatangannya pun tak bisa diprediksi.
Meski pahit, kekasih dari Luna Maya itu mencoba untuk mengikhlaskan kepergian sang bunda.
Sementara itu, baru-baru ini melansir dari postingan Instagram pribadinya yang diunggah Kamis (18/1/2023), Maxime kepergok membagikan beberapa foto masa lalu saat bersama sang ibunda.
Dan yang paling bikin terenyuh, dalam slide foto terakhir, Maxime Bouttier membagikan momen saat terakhir kali mencium jenazah sang bunda.
Tak cukup sampai di situ, di kolom caption postingannya itu, Maxime Bouttier menuliskan kata-kata perpisahan terakhir kalinya untuk sang ibunda.
"Dengan berat hati saya mengucapkan selamat tinggal ke Ibu saya, mama saya tercinta," tulis Maxime Bouttier.
Duduk Lesehan, Nia Ramadhani Buka Bersama Atlet Muda Pencak Silat di Yayasan Yatim Piatu