Grid.ID - Penyanyi Dikta Wicaksono baru-baru ini sempat mengurai perihal acara pernikahan yang diinginkannya.
Usut punya usut, hal itu bermula tatkala Raffi Ahmad sempat menawari Dikta untuk melakukan pernikahan secara live.
Yang mana hal itu bisa membuat Dikta mendapatkan banyak uang.
Namun tawaran dari Raffi Ahmad itu tampaknya tak akan diambil oleh pria bernama asli Pradikta Wicaksono itu.
Pasalnya, Dikta tak ingin ada pesta besar-besaran saat menikah nanti.
Hal itu pun disampaikan Dikta saat menjadi hos YouTube TAULANY TV yang diunggah Rabu (17/1/2024).
"Jadi kapan (nikah)?" tanya Andre Taulany selaku host utama juga di YouTube Taulany TV.
"Lu mau live nggak pernikahannya? Ada cuannya," timpal Raffi Ahmad mendadan menawari Dikta.
Dan ya, tawaran tersebut secara halus ditolak oleh mantan kekasih Chef Renatta Moeloek itu.
"Gue kasih tahu ya, gue mau menikah dengan tidak ada pesta," jawab Dikta.
Pasalnya, Dikta berangan-angan ingi menikah secara sederhana di KUA.
Fitri Salhuteru Spill Chat Lolly yang Ngaku Akan Dibunuh Nikita Mirzani: Anaknya Sebut Dia Iblis