Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan pasangan Indah Permatasari dan Arie Kriting?
Diketahui bahwa Indah Permatasari dan Arie Kriting telah menikah sejak 12 Januari 2021.
Dari pernikahan ini, Indah Permatasari dan Arie Kriting telah dikaruniai seorang anak.
Tak disangka, kini sang buah hati telah menginjak usia 16 bulan.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @indahpermatas pada Senin (22/1/2024), Indah Permatasari membagikan video sang buah hati.
Dalam video yang beredar, terlihat sosok sang buah hati yang tengah diasuh oleh Indah Permatasari.
Dalam momen tersebut, Indah Permatasari dan sang anak asik bermain tebak-tebakan kartu.
Tampak Indah Permatasari yang heboh dan bersemangat saat sang anak berhasil menebak gambar di kartu itu.
"Pertama kali nyobain adik bayi tebak gambar gini," tulis Indah Permatasari.
"Biasanya hanya ngasih tau makanya ibuknya yang lebih heboh dari pada anaknya," sambungnya.
Profil Uya Kuya, Artis dan Anggota DPR yang Kena Tegur Usai Bikin Konten di Lokasi Kebakaran Los Angeles
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Nesiana |