Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Ayah dari Maxime Bouttier yakni Patrice Bouttier secara terang-terangan terkesima dengan ketulusan hati Luna Maya.
Ketulusan serta kebaikan hati Luna Maya diungkapkan Patrice lantaran kekasih anaknya itu sudah banyak menolong.
Bahkan di matanya, ungkapan terima kasih saja tidak akan cukup untuk menggambarkan kebaikan hati Luna.
Dilansir dari Kompas.com, Patrice sangat mengagumi sosok Luna yang disebutnya sangat baik hati.
"Bagaimana pun yang dia lakukan, kita sangat hargai," ucap ayah Maxime.
"Luna punya hati yang memang tidak berbohong, jadi kita sangat berterima kasih sama dia," sambungnya.
Dirinya juga mengatakan bahwa ucapan terima kasih tidak akan cukup untuk sosok Luna.
"Dia sangat bagus, dan kalau disampaikan terima kasih saja tidak akan cukup," terangnya.
Diketahui ibunda Maxime Bouttier meninggal pada (14/1/2024) di kediaman Luna Maya.
Dilansir dari Tribun Jabar, hal itu diungkapkan oleh paman dari Maxime, Purwadi.
Purwadi menjelaskan bahwa Luna sendiri yang menawarkan mendiang ibunda Maxime untuk tinggal di rumahnya.
"Lalu meninggal di rumah Mbak Luna Maya. Memang Mbak Luna menawarkan tinggal di rumahnya," jelas Purwadi.
"Di RS hampir seminggu lebih. Di rumah Luna sekitar dua hari," tambahnya.
Sementara Maxime sendiri sangat berterima kasih atas bantuan yang digelontorkan sang kekasih.
"Kehadiran Luna ngebantu aku banget melewati waktu yang sulit," ungkap Maxime.
"Luna ngebantu juga waktu kita ke rumah sakit bareng," imbuhnya.
Maxime pun mengatakan bahwa sebelumnya sang ibu sempat menolak untuk dibawa ke rumah Luna lantaran tidak enak merepotkan Luna, namun setelah ia bujuk akhirnya sang ibu luluh.
"Ada obrolan keluar dari rumah sakit soalnya mama agak capek di rumah sakit. Kita bilang mungkin kita ke rumah atau apartemen," ujar Maxime.
"Dan Luna sangat baik untuk nawarin 'di rumahku aja biar lebih gampang'. Akhirnya kita bawa mama ke rumah Luna."
"Walaupun kita harus meyakinkan mama," ujar Maxime.
"Soalnya mamaku nggak enakan banget orangnya. 'Udah ma nggak apa-apa, biar ramai-ramai di situ, keluarga bisa tetap datang karena deket banget,'" sambungnya.
Diketahui ibunda Maxime Bouttier meninggal dunia setelah berjuang menghadapi penyakit jantung yang dideritanya.
(*)
Viral, Gadis Anak dari Pengepul Barang Bekas Ini Berhasil Jadi Sarjana, Auto Bangga Pamer Foto di Atas Gerobak Orang Tua
Source | : | Kompas.com,Tribun Jabar |
Penulis | : | Ines Noviadzani |
Editor | : | Silmi |