Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Inara Rusli dan Virgoun Last Child kerap jadi bahan omongan netizen.
Bagaimana tidak, pasangan ini dulunya sempat menikah dan kemudian berseteru di media.
Diketahui bahwa Inara Rusli sempat membongkar kelakuan buruk Virgoun yang doyan booking online wanita.
Yang terbaru, keduanya kini kembali berselilisih bahkan Inara Rusli akan dijebloskan ke penjara.
Jelas saja kini baik Inara Rusli maupun Virgoun selalu disorot oleh publik.
Kali ini seorang cenayang menerawang hubungan dan kisah cinta keduanya di masa depan.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @titisannyairatukidul pada Kamis (25/1/2024), Titisan Nyai Ratu Kidul mengungkap ramalannya atas percintaan Inara dan Virgoun.
Sang cenayang mengungkap bahwa Virgoun dan Inara Rusli akan mendapatkan pasangan masing-masing.
Baca Juga: Dituding Lepas Hijab Gegara Foto Ini, Inara Rusli Beri Bantahan Tegas ke Haters: Sotoy!
"Pada akhirnya mereka akan sama-sama mendapatkan pasangan yang baru di kemudian hari," tulis Titisan Nyai Ratu Kidul.
Inara Rusli disebut akan mendapatkan slotcc jodoh yang lebih tampan dan bening dari Virgoun.
Tapi sang selebgram harus berhati-hati karena kisah asmaranya kurang beruntung.
"IR akan dapat lagi pengganti V yang lebih ganteng dan mulus," tulis sang cenayang.
"Cuma harus agak hati-hati ya karna soal asmara IR kurang beruntung, nanti akan dikejar pria beristri," sambungnya.
Sang cenayang juga mengungkap bahwa Virgoun akan mendapat pengganti yang tak kalah cantik dari Inara.
"Begitupun V akan mendapat pengganti IR yg gak kalah dari IR kinclong dan bening," tulis sang cenayang.
Sang cenayang juga menyebut bahwa baik Virgoun dan Inara Rusli sama-sama memiliki kekurangan dan kelebihan.
"Sebenarnya V juga ada sisi baiknya ko, jangan karena dia pernah salah terus kebaikannya seolah tidak ada," tulis sang cenayang.
"Begitupun IR pasti ada sisi buruknya dan itu yang membuat V berpaling," tambahnya.
"Intinya dua-duanya ada sisi baik dan buruk," lanjutnya.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Silmi |