Grid.ID - Di awal tahun 2024, artis cantik Nindy Ayunda memutuskan untuk pergi beribadah Umroh bersama sang ibunda.
Setelah menghabiskan waktu selama beberapa minggu di tanah suci, Nindy Ayunda akhirnya pulang ke Indonesia beberapa hari lalu.
Sepulang Umroh, ada yang berbeda dari penampilan Nindy Ayunda nih, sobat Grid.
Lewat foto-foto yang diunggah di akun Instagram pribadinya, sang selebriti tampak mengenakan hijab dalam setiap kegiatannya sepulang Umroh, loh!
Sang selebriti kerap menampilkan foto OOTD modis dan santun dalam balutan hijab di atas kepalanya.
Dari berbagai OOTD yang dibagikannya, salah satu OOTD Nindy Ayunda tampak mencuri perhatian nih, sobat Grid.
Dalam foto tersebut, sang selebriti tampil modis dalam balutan busana brand modest lokal!
Diketahui, OOTD Nindy Ayunda kali ini dilengkapi dengan busana dari brand Benang Jarum.
Sang selebriti mengenakan blus lengan panjang dengan tampilan warna pink dan abu-abu yang mendominasi.
Blus tersebut dilengkapi dengan berbagai motif berbeda yang menambah keunikan tersendiri.
Baca Juga: Penampilan Nindy Ayunda Selama Menjalani Ibadah Umroh, Tampil Santun dengan Berbagai Abaya!
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Marsha Ayu |