Grid.ID - Cinta pada pandangan pertama, gadis Jepang ini dinikahi Soekarno di usia 22 tahun.
Perbedaan usia 38 tahun tidak membuat gadis Jepang itu ragu untuk menjadi pendamping Soekarno.
Ia adalah Naoko Nemoto atau sekarang lebih dikenal sebagai Ratna Sari Dewi Soekarno.
Wanita asal Jepang itu menjadi salah satu istri Soekarno yang mencuri perhatian.
Pertemuan Naoko dengan Soekarno terjadi saat dirinya masih berusia 19 tahun.
Sementara Sang Proklamator berusia 57 tahun.
Naoko merupakan merupakan istri kelima Presiden Soekarno yang lahir di Tokyo, Kekaisaran Jepang, pada 6 Februari 1940.
Presiden Soekarno pada saat itu sedang melakukan kunjungan kenegaraan ke Jepang dan bertemu dengan Dewi di sebuah bar.
Diketahui, keduanya terlibat cinta pada pandangan pertama.
Meski Presiden Soekarno sudah menikah dan memiliki istri, Dewi Soekarno pun akhirnya berangkat ke Indonesia dan menikah dengan Presiden pertama RI.
Dewi Soekarno memiliki cita-cita untuk menjadi seorang bintang sejak usianya yang masih belia.
4 Arti Mimpi Melihat Hujan Turun dari dalam Kantor, Bermakna Positif atau Justru Negatif?
Source | : | Kompas TV |
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |